Majalah Sunday

Tips Mengkode Supaya
Mas Crush Lebih Peka

Penulis: Nadha Al Intan – Institut Bisnis Nusantara
Editor: Dinar Isfahani – SMKN 40 Jakarta

Masa remaja adalah masa yang paling menyenangkan sekaligus masa pencarian identitas diri sendiri. Pada masa ini, remaja kerap labil dalam mengambil keputusan, salah satu nya dalam hal percintaan. PDKT atau masa pendekatan adalah kata gaul di kalangan remaja yang artinya berupaya mendapatkan hati orang yang disukai nya atau bisa disebut dengan crush. Karena tak sedikit remaja yang struggle dalam menemukan pasangan. 

Nah dalam masa PDKT, pada umumnya kaum lelaki yang akan memberikan “sinyal kode” kepada kaum wanita bahwa mereka menaruh hati kepada kita. Tapi, bagaimana kalau mereka ga memberi kode kepada kita? Karena sebagai wanita kerap harus menunggu pergerakan dari lawan jenis. Eitss, tapi uda ga jaman lho, sekarang ga harus melulu lelaki yang memberikan kode, para wanita pun juga bisa, supaya proses menuju tahap jadian berjalan dengan mulus.

Supaya mas crush semakin peka, yuk ikutin tips ini Sunners!

1. Cari tahu apa yang mas crush suka suka

Supaya topic obrolan semakin nyambung dan seru, cobalah mencari tahu hal yang mas crush sukai, misal nya dari hobi. Bila mas crush menyukai seputar game, bisa banget kamu memulai topic obrolan dari situ agar pembicaraan mengalir dengan lancar. Karena semakin nyambung obrolan bisa menimbulkan rasa nyaman ke kita lho!

2. Lebih sering menghabiskan waktu bersama mas crush

Meluangkan waktu bersama mas crush adalah hal yang di tunggu – tunggu, karena dengan menghabiskan waktu dapat membentuk chemistry yang baik sehingga mas crush akan lebih mengenal dan tertarik dengan kamu. Cobalah menghabiskan waktu melalui hal yang dia suka, bila dia suka bermain game ga ada salah nya kamu ikut menemani nya. 

3. Jangan terlalu fast response maupun slow response

Sebagian besar cowok, memang suka bila wanita pujiannya membalas pesan dengan cepat, mereka akan menganggap bahwa dirinya lebih di prioritaskan. Tetapi disisi lain, lama kelamaan bisa menimbulkan rasa bosan karena habis nya topic obrolan. Sedangkan cowok juga ga suka bila pesan dibalas nya slow response, karena terkesan tidak menaruh hati dan harapan yang baik.

4. Berikan compliment

siapa sih yang ga suka dipuji oleh orang yang di suka? Cobalah sesekali memberikan pujian terdapat mas crush, melalui pujian kita dapat menunjukan rasa perhatian dan menyukai apa yang mereka lakukan atau gunakan

5. Jujur akan perasaan

Sudah mengikuti semua tips di atas tetapi mas crush belum kunjung menembak juga? Ga ada salah nya kamu mempertanyakan mengenai kejelasan hubungan kalian agar mas crush lebih sadar bahwa selama ini sedang diperjuangkan

Semoga setelah kamu membaca dan mengikuti tips-tips ini mas crush kamu langsung peka ya Sunners, semangat !

Sunners, kamu juga bisa dapetin berbagai tips PDKT dengan dengerin Podcast Bangku Remaja: Tips PDKT hanya di Spotify Majalah Sunday, lho! Cek disini deh.

*****

Dapatkan informasi mengenai kesehatan mental, edukasi seksual, tips belajar dan cerita cinta hanya di Majalah Sunday, teman curhat remaja Indonesia.

Ikutan berkarya di
Majalah Sunday

Post Views: 4,747
Chat Now
Selamat Datang di Majalah Sunday, ada yang bisa kami bantu?