Majalah Sunday

Skincare dengan Niacinamide? Berikut Manfaatnya untuk Kulit

Memiliki kulit yang bagus, sehat, dan glowing tentunya menjadi idaman bagi setiap orang, baik perempuan maupun laki-laki. Untuk memperolehnya, selain dengan menerapkan pola hidup sehat seperti makan makanan bergizi, minum air putih dengan teratur serta rajin berolahraga, dibutuhkan pula usaha dari luar yakni pengaplikasian produk perawatan kulit atau yang biasa dikenal dengan skincare. Dewasa ini, skincare menjadi kebutuhan yang tidak bisa diabaikan eksistensinya. Kandungan yang terdapat dalam produk-produk skincare mampu mencegah serta mengatasi masalah-masalah kulit kita.

Beberapa waktu terakhir, salah satu kandungan dalam skincare yakni niacinamide ramai menjadi sorotan. Niacinamide adalah jenis vitamin B3 atau niasin yang larut dalam air dan cocok untuk semua jenis kulit. Niacinamide bisa menjadi penyembuh bagi beberapa masalah kulit. Dilansir dari vogue.com, Blair Murphy-Rose, MD, FAAD, seorang dermatologis dan asisten professor klinis di New York Presbyterian Hospital-Weill Cornell Medical Center menyebut bahwa manfaat niacinamide di antaranya yakni mampu mencegah penuaan kulit, mencerahkan dan melembutkan kulit, menenangkan peradangan dan kemerahan, mengurangi hiperpigmentasi atau bintik hitam, mengecilkan pori-pori serta menghidrasi dan membantu meningkatkan skin-barrier.

Banyaknya manfaat yang didapat dari niacinamide menjadikan produk skincare dengan kandungan vitamin B3 tersebut kian populer. Namun kepopulerannya tersebut kadang tidak disertai pengetahuan dalam cara penggunaannya. Lantas, bagaimana mengaplikasikan niacinamide yang benar dan sesuai agar hasilnya efektif?

Pertama, apply niacinamide secara topikal, yakni dalam bentuk krim, losion, toner, serum, atau apa pun yang dapat bertahan lama di kulit. Hal tersebut dimaksudkan agar niacinamide dapat meresap dengan baik. Gunakan niacinamide sekali atau dua kali sehari, kemudian diikuti dengan rangkaian urutan penggunaan skincare kamu. Oh ya, Sunners, niacinamide dalam skincare biasanya memiliki kadar persentase dari 2% hingga 20%. Pastikan menggunakannya sesuai dengan kondisi kulit kamu, karena penggunaan niacinamide dengan konsentrasi persentase tinggi dapat menyebabkan kulit mengalami breakout dan iritasi.

Lalu, untuk mencapai hasil maksimal, terkadang niacinamide perlu juga digabung atau dicampur penggunaannya dengan kandungan skincare lain. Tapi tentu saja tidak boleh asal mengombinasikan setiap skincare karena bukannya menghasilkan kulit yang glowing, kulit kamu malah akan iritasi dan rusak karena percampuran kandungan yang tidak sesuai. Oleh karena itu, dilansir dari beautynesia.id, ada beberapa kandungan bahan yang boleh digabungkan dengan niacinamide, yakni;

  1. Alpha Arbutin. Menggabungkan niacinamide dengan alpha arbutin dapat memudarkan noda hitam bekas jerawat, membantu mencerahkan wajah, serta bagi pemilik oily skin akan dapat membantu mengontrol produksi minyak berlebih di wajah.

  2. Retinol. Kombinasi niacinamide dengan retinol akan membantu meredakan kulit wajah yang iritasi, meningkatkan kelembaban, memudarkan flek hitam, serta memperkuat skin barrier.

  3. Asam Salisilat. Penggunaan niacinamide dan salicylic acid dapat membantu meredakan jerawat yang meradang, kulit kemerahan, pori-pori besar, dan mengontrol produksi minyak berlebih.

Sementara itu, kandungan yang tidak boleh digabungkan dengan niacinamide di antaranya yaitu AHA/BHA. Penggabungan kedua bahan tersebut akan mengurangi kinerja asam AHA/BHA sehingga hasil eksfoliasi tidak berjalan optimal. Oleh karena itu, jika kamu sedang mengeksfoliasi kulit kamu (dengan AHA/BHA atau skincare lain), ada baiknya tidak digabungkan dengan niacinamide karena dapat menyebabkan kulit iritasi.

no, Sunners, niacinamide dan segudang manfaatnya terbukti dapat membantu kulit kamu menjadi jauh lebih sehat. Oleh sebab itu, bagi Sunners yang belum memakainya, go grab your niacinamide dan jadikan bagian dari skincare routines kamu, ya!

 

Deni Adilla Safitri – Universitas Negeri Jakarta

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Chat Now
Selamat Datang di Majalah Sunday, ada yang bisa kami bantu?