Pertunjukan drama musikal ini lahir dari semangat kami untuk menghidupkan tradisi teater musikal di Global Sevilla. Dengan “The Warrior’s Heart: Lutung Kasarung”, kami siap menghadirkan sebuah produksi yang luar biasa, memadukan seni, cerita, dan nilai mindfulness.
Sebagai sekolah yang menjunjung tinggi mindfulness, kami menjadikan mindfulness sebagai tema utama dalam pertunjukan ini. Mindfulnessadalah kemampuan untuk hadir sepenuhnya di saat ini, menyadari apa yang terjadi di sekitar kita tanpa bereaksi berlebihan atau merasa kewalahan. Melalui drama musikal ini, kami berharap dapat menginspirasi siswa dan penonton untuk mengembangkan keterampilan hidup yang berharga ini.
Lutung Kasarung adalah kisah klasik penuh cinta, pengkhianatan, dan transformasi yang menghubungkan dunia kahyangan dan kerajaan Pasir Batang.
Kisah ini mengikuti perjalanan Sanghyang Guruminda, seorang pangeran dari kahyangan yang menentang takdirnya dan dikutuk untuk hidup di bumi sebagai lutung. Sementara itu, kerajaan Pasir Batang berada dalam kekacauan ketika sang raja menunjuk putri bungsunya, Purbasari, sebagai penerusnya. Keputusan ini menimbulkan kecemburuan di hati kakaknya, Purbararang, yang kemudian menyusun rencana jahat untuk menyingkirkan Purbasari. Purbasari pun dikutuk hingga wajahnya berubah dan diasingkan ke dalam hutan.
Di sanalah takdir mempertemukannya dengan Lutung Kasarung. Seiring waktu, ikatan mereka semakin erat, namun kekuatan sihirdan ambisi manusia berusaha menghalangi mereka. Purbasari harus berjuang untuk merebut kembali haknya, sementara Lutung Kasarung menghadapi takdirnya yang sesungguhnya.
Akankah cinta dan kesetiaan mengalahkan pengkhianatan dan sihir jahat? Saksikan kisah epik ini dalam adaptasi yang memukau dari legenda Nusantara!
*****
Dapatkan informasi mengenai kesehatan mental, edukasi seksual, dan tips pelajar hanya di Majalah Sunday, teman curhat remaja Indonesia.