Penulis: Nadya Ayu Salsabila – MAN 2 Ponorogo
Halo, Sunners! Yuk, awali hari seninmu dengan kisah inspiratif. Dari Makassar, hadir kisah membanggakan dari Alisha Zahra Messina, siswi MAN 2 Kota Makassar yang sukses meraih beasiswa penuh ke Ritsumeikan Asia Pacific University (APU), Jepang. Meski masih berusia 16 tahun, Alisha mampu membuktikan bahwa mimpi besar dapat dicapai melalui kerja keras.
Seorang gadis kelahiran 16 Maret 2008 di Makassar berhasil mengharumkan nama bangsa melalui prestasinya sebagai penerima beasiswa Monbukagakusho. Di usianya yang masih 16 tahun saat pengumuman beasiswa, Ia berhasil lolos seleksi untuk melanjutkan pendidikan di Ritsumeikan Asia Pacific University (APU), Jepang. Beasiswa bergengsi ini mencakup biaya pendidikan, akomodasi, serta kebutuhan hidup selama masa studi, sehingga memberikan kesempatan emas baginya untuk menimba ilmu di salah satu universitas internasional ternama di Jepang. Alisha merupakan seorang siswa MAN 2 Kota Makassar yang sekarang sedang berada di kelas XII-4. Ia memiliki berbagai prestasi dalam bidang akademik maupun non akademik, contohnya saja Alisha mengikuti Pusat Informasi dan Konseling Remaja (PIK-R), sebuah wadah kegiatan program Generasi Berencana (GENRE).
Dilansir dari web kedutaan besar Jepang di Indonesia, Monbukagakusho atau biasa disebut MEXT adalah beasiswa dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Olah Raga, Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Jepang Beasiswa ini meliputi biaya studi dan biaya hidup, tanpa ikatan dinas. Dilansir dari web blog.schoters.com, MEXT memberikan beasiswa sesuai jenis atau level beasiswanya:
Dalam seleksi beasiswa MEXT, terdapat 2 tahapan yaitu primary dan secondary screening.
Primary:
Secondary:
Jika peserta atau pelamar beasiswa sudah lolos dalam primary screening, maka akan diberikan surat keterangan lulus primary screening dan berkasnya akan dicap agar peserta bisa mendapat LoA dari universitas di Jepang.
Nah, untuk Sunners yang mau mendaftar program beasiswa ini perhatikan dan penuhi semua syarat-syaratnya ya. Kalian bisa mulai dengan menulis di notes dan ceklis persyaratan yang sudah kalian penuhi, dengan begitu kalian nggak akan kelupaan berkasnya. Oh iya, nanti dokumen kalian dikirimkan ke kedutaan besar Jepang di Jakarta, oleh karena itu perhatikan baik-baik alamat dan standar pengiriman. Jangan lupa latihan untuk ujian tulisnya lewat soal-soal tahun sebelumnya, ini tersedia di web studyinjapan.go.jp. tahapan wawancara juga tidak kalah penting, pahami tujuan beasiswa MEXT dan latihan dengan teman atau mentor kalian dengan bahasa Inggris atau Jepang.
Kisah ini membuktikan bahwa siswa
Indonesia dapat bersaing di kancah global. Sunners, jangan pernah takut
bermimpi sebesar-besarnya. Selalu yakin bahwa kalian bisa mewujudkan mimpi
tersebut, terus berusaha dan berdoa. See you, Sunners! Have a nice day!
*****
Dapatkan informasi mengenai kesehatan mental, edukasi seksual, dan tips pelajar hanya di Majalah Sunday, teman curhat remaja Indonesia.