Majalah Sunday

Merasa Sesak Napas Ketika Sedang Panik? Yuk, Kita Simak Penyebabnya Sekaligus Cara Mengatasinya

Sesak Napas

Rasa panik sangatlah normal dialami oleh setiap orang ketika berada di situasi khawatir maupun takut. Oh iya Sunner, rasa panik yang berlebihan atau muncul tanpa sebab lalu ditambah sesak napas perlu diwaspadai, karena dapat mengganggu aktivitas kalian loh…

Rasa panik sering kali dirasakan ketika sedang menghadapi sesuatu hal yang baru, seperti memulai hari di sekolah yang baru, melakukan pekerjaan baru dan bahkan ketika ingin menjalani operasi untuk pertama kali. Rasa panik juga bisa dirasakan karena harus berhadapan dengan situasi baru, situasi yang dimana harus melibatkan orang-orang baru.

Sunner, tahu gak sih? Rasa sesak napas juga sering kali dirasakan ketika kita sedang merasa panik loh… Rasa sesak napas itu pun merupakan gejala umum lain ketika kamu sedang merasakan serangan panik.

Nah, Sunner…kalian pernah merasa sesak napas ketika sedang panik gak nih?

Kira-kira kalian tahu gak sih penyebab rasa sesak ketika kita sedang panik itu apa dan bagaimana cara mengatasinya?

Biasanya rasa sesak napas itu dialami ketika kamu merasa panik, sehingga tubuh melawan dengan cepat melalui sensasi somatik (fisik) yang membantu tubuh fokus pada salah satu penyebab kepanikan. Ketika reaksi tubuh melawan, hal tersebut dapat menyebabkan napas menjadi lebih rendah namun prosesnya lebih cepat dan lebih terbatas. Dalam hal tersebut juga adanya perubahan yang dapat mengurangi jumlah karbondioksida yang beredar melalui darah, sehingga dapat menurunkan kadar karbondioksida lalu akhirnya kita pun merasakan sesak.

Eits, tapi tenang Sunner. Berikut cara mengatasi sesak napas ketika kamu sedang merasa panik:


  1.       Latihan Pernapasan

Mulailah dengan memperlambat pola pernapasan. Tarik napas dalam-dalam melalui hidung, isi paru-paru dengan napas. Hembuskan semua udara secara perlahan melalui mulut. Lakukan secara berulang secara terarah selama beberapa menit ketika kamu sedang merasa sesak napas akibat panik.


  1. Teknik Relaksasi

Teknik relaksasi dapat mengurangi perasaan tegang dan stress dengan membangkitkan rasa tenang. Ada beberapa teknik relaksasi seperti relaksasi otot progresif, meditasi, dan visualisasi. Lakukanlah secara teratur dan tekun karena teknik relaksasi dapat menjadi strategi efektif untuk melewati serangan panik.

Sunner gak perlu khawatir lagi. Cukup merilekskan diri, lalu coba lakukan langkah-langkah seperti di atas untuk mengatasi hal tersebut. Jika gejala tersebut masih dirasakan dalam jangka waktu yang lama, Sunner diharapkan konsultasi ke dokter untuk mengetahui proses tindakan lebih lanjut ya!

Penulis: Syahfira, PoliMedia Jakarta
Editor: Val, PoliMedia Jakarta

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Chat Now
Selamat Datang di Majalah Sunday, ada yang bisa kami bantu?