Majalah Sunday

Rekomendasi Serum untuk Kulit Berjerawat

Rekomendasi Serum

Serum wajah yang bagus dan terbaik dapat membuat kulit wajah semakin bercahaya dan mampu menghadapi berbagai macam masalah-masalah kulit wajah. Jika kamu sudah menemukan produk serum wajah yang cocok dan sesuai dengan kulit wajahmu tentu berdampak baik bagi kulit wajahmu. Oleh karena itu, sebaiknya pilihlah produk serum wajah yang cocok dengan jenis kulitmu.

Kamu perlu cermat dalam memilih produk serum wajah agar dapat mengatasi semua permasalahan kulit kamu. Jika kamu masih bingung dalam memilih produk serum untuk remaja yang bagus dan terbaik untuk kulit berjerawat. Berikut beberapa rekomendasi merk serum yang bagus dan cocok untuk remaja yang mempunyai kulit berjerawat:

1.      ELSHESKIN SEBUM REDUCER SERUM

Serum ini sangat cocok bagi kamu yang mempunyai kulit kombinasi dan juga berjerawat. Produk ini bermanfaat untuk mengurangi masalah minyak berlebih di area T-zone di wajah. Tidak hanya itu, bagi kamu yang memiliki kulit berjerawat mampu mengatasi masalah pori-pori besar, blackhead, dan whitehead tanpa membuat kulit kering.

2.      AVOSKIN YOUR SKIN BAE ULTIMATE HYALURON

Pasti kamu sudah mengetahui produk yang satu ini, bukan? Iya, produk ini sudah banyak yang beredar dipasaran dan banyak penimatnya. Serum ini memiliki kandungan antioksidan yang tinggi dan bermanfaat untuk melindungi kulit wajah dari sinar matahari. Tidak hanya itu saja serum Avoskin ini juga memiliki kandungan ultimate hyaluron HYACROSS 3% dan ekstrak green tea, sangat cocok bagi kamu yang mempunyai kulit berjerawat. Untuk hasil yang optimal dan bebas jerawat kamu dapat menggunakan serum ini secara rutin dan teratur.

3.      GARNIER SAKURA WHITE HYALURON 30X BOOSTER SERUM

Dengan kandungan hyaluronic acid dan ekstrak bunga Sakura, serum ini sangat cocok bagi kamu yang memiliki tipe kulit wajah berjerawat dan berminyak. Serum ini memiliki tekstur yang ringan dikulit sehingga mudah meresap di kulit. Dengan pemakaian secara teratur, serum ini dapat membuat wajahmu glowing dan bebas dari jerawat dan dibarengi dengan pemakaina produk Garnier lainnya.

4.      KLAIRS RICH MOIST SOOTHING SERUM

Bagi yang memiliki kulit sensitif dan berjerawat, sangat cocok untuk memakai serum ini, lho. Serum ini memiliki kandungan khusus seperti Sodium Hyaluronate, ekstrak Licorice, Castor Oil, Grapefruit Extract yang dapat membuat kulit kita agar tidak cepat dehidrasi sehingga membuat kulit kita semakin glowing dan bebas jereawat.

5.       WHITELAB BRIGHTENING FACE SERUM

Wajah yang kusam dan berjerawat memang rentan terhadap masalah kulit lainnya. Oleh karena itu, Whitelab Brightening Face Serum hadir untuk mengatasi semua masalah kulit lainnya. Dengan pemakaian yang teratur, kamu mendapatkan wajah yang bersih, glowing, bebas jerawat, dan mengecilkan pori-pori. Paket lengkap atasi semua permasalahan kulit wajah dengan Whitelab Brightening Face Serum ini.

6.      SCARLETT WHITENING BRIGHTLY EVER AFTER SERUM

Kamu mempunyai permasalahan kulit yang tidak merata akibat terkena paparan sinar matahari terlalu lama? Jangan khawatir, karena Scarlett Whitening Brightly Ever After Serum dapat mengatasi permasalahan kulitmu yang tidak merata. Apabila kamu menggunakan serum ini secara rutin, dijamin wajahmu akan semakin glowing dan bebeas jerawat. Dengan kandungan Phyto Whitening, glutathione, lavender water, dan vitamin C yang dapat membantu wajahmu lebih cerah dan bersih.

7.      WARDAH NATURE DAILY WITCH HAZEL PURIFYING SERUM

Wardah memang brand local dan terkenal, tidak heran jika Wardah hadir untuk mengatasi semua permasalahan kulit Wanita Indonesia. Tetapi Wardah yang satu ini membantu untuk mengatasi kulit berjerawat dan berminyak. Mengandung bahan aktif witch hazel extract, serum ini juga bisa mengatasi pori-pori besar di kulit wajahmu.

bottle on plate

Itulah beberapa rekomendasi serum wajah untuk kulit berjerawat yang bagus dan aman untuk kulitmu. Cobalah salah satu prdouk serum tersebut yang sekiranya cocok dengan jenis kulitmu. Apabaila menimbulkan irirtasi, kemerah-merahan, dan gatal apabila serum yang kamu gunakan tidak cocok, berhenti untuk memakai produk tersebut.

 

oleh: Sofy Devy

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Chat Now
Selamat Datang di Majalah Sunday, ada yang bisa kami bantu?