Majalah Sunday

Kuliah Umum MICE:
A Guide to the MICE Industry

Penulis: Politeknik Negeri Jakarta
Editor: Nur Amalina Husna

Kuliah umum MICE 2023 telah digelar pada 19 Agustus 2023. Kegiatan ini dilaksanakan secara hybrid melalui zoom meeting dan di Balai Sidang Universitas Indonesia, Pondok Cina, Kecamatan Beji, Kota Depok. 

Kuliah Umum MICE

Kuliah Umum MICE adalah kegiatan tahunan yang dilaksanakan oleh Mahasiswa Program Studi Usaha Jasa Konvensi, Perjalanan Insentif, dan Pameran (MICE) Jurusan Administrasi  Niaga tingkat 1 (satu) Politeknik Negeri Jakarta.

Kuliah Umum ini diselenggarakan untuk menambah wawasan Mahasiswa Baru MICE Politeknik Negeri Jakarta pada sektor MICE. Kuliah Umum MICE 2023 akan dilaksanakan secara hybrid untuk dapat memaksimalkan kegiatan agar dapat terlaksana dengan lancar.

Kuliah Umum MICE 2023

Tema Kuliah Umum tahun ini adalah “Introducing MICE: A Guide to the MICE Industry” Melalui tema ini, kami bertujuan seluruh peserta Kuliah Umum MICE 2023 dapat memahami informasi yang telah diberikan oleh para narasumber yang ahli di bidangnya.

Kuliah umum MICE 2023 bertujuan untuk menambah pengetahuan para peserta khususnya mahasiswa/i baru Program Studi Usaha Jasa Konvensi, Perjalanan Insentif, dan Pameran (MICE), siswa-siswi SMA/SMK, dan masyarakat yang memiliki ketertarikan dalam dunia MICE mengenai program studi dan industri MICE, dengan narasumber yang ahli di bidang industri MICE, pemerintahan, dan lembaga terkait lainnya.

Dalam konteks ekonomi Indonesia yang terus berkembang, industri MICE (Meetings, Incentives, Conventions, and Exhibitions) memiliki eksistensi yang sangat penting. Industri ini tidak hanya memberikan banyak dampak positif pada sektor ekonomi, tetapi juga berkontribusi dalam transfer pengetahuan, pertukaran budaya, dan kolaborasi antara berbagai industri. Hal ini menjadikan multiplier effect yang dihasilkan oleh industri MICE semakin signifikan.

Salah satu aspek yang krusial untuk mencapai multiplier effect pada industri MICE adalah sumber daya manusia yang berkualitas. Pentingnya sumber daya manusia yang terampil dan terlatih dalam industri MICE terkait dengan perencanaan dan pelaksanaan acara. Proses perencanaan acara MICE melibatkan berbagai tahapan seperti pemilihan lokasi yang strategis, pengaturan ruang pertemuan yang sesuai, penjadwalan acara yang efisien, manajemen anggaran yang efektif, dan negosiasi kontrak dengan penyedia layanan. 

Selain itu, selama pelaksanaan acara, koordinasi yang baik, manajemen waktu yang tepat, manajemen risiko yang cermat, dan kemampuan komunikasi yang baik menjadi kunci keberhasilan dalam memastikan acara MICE berjalan sukses.

Tema yang kami usung yakni ‘Introducing MICE: A Guide to the MICE Industry’ akan ditujukan kepada audience eksternal, yaitu siswa-siswi SMA/SMK dan masyarakat umum, serta mahasiswa baru Program Studi D-4 Usaha Jasa Konvensi, Perjalanan Insentif, dan Pameran (MICE) tahun 2023. Pada tema ini, kami bertujuan untuk memberikan pemahaman yang komprehensif kepada peserta mengenai industri MICE sebagai salah satu sektor yang memiliki potensi besar dalam perekonomian Indonesia, sehingga dapat menjadi daya tarik bagi siswa-siswi SMA/SMK dalam menentukan jenjang pendidikan selanjutnya.

Pres realese Kuliah Umum MICE 2023

Poster kegiatan MICE 2023, pict by MICE 2023

*****

Dapatkan informasi mengenai kesehatan mental, edukasi seksual, tips belajar dan cerita cinta hanya di Majalah Sunday, teman curhat remaja Indonesia.

Ikutan berkarya di
Majalah Sunday

Post Views: 274
Chat Now
Selamat Datang di Majalah Sunday, ada yang bisa kami bantu?