Majalah Sunday

Awas! Kenali Bentuk Kekerasan dalam Pacaran atau Dating Violance

Penulis: Jansen Thionardo – Universitas Bunda Mulia
Editor: Nur Amalina Husna – Universitas Kebangsaan 

Tahukah Sunners mengenai kekerasan dalam pacaran? Kekerasan  merupakan tindakan dengan bentuk fisik atau pun psikologi yang dilakukan seorang atau sekelompok orang. Tindakan ini bisa dilakukan secara sengaja atau pun tidak sengaja. Selain itu, kekerasan dalam pacaran  mempunyai makna sebagai bentuk tidak seimbangnya peran laki-laki dan perempuan. Sehingga, menimbulkan diskriminasi dan dominasi di satu pihak.

Bentuk Kekerasan dalam Pacaran

Berikut ini jenis-jenis kekerasan yang sering dialami oleh pasangan muda

Kekerasan fisik

Kekerasan fisik yaitu bentuk tindakan kekerasan seperti memukul. Selain itu, menendang, menampar, mencengkram dengan keras, mendorong tubuh pasangan, dan lainnya. Pacar atau pasangan seperti itu merupakan orang yang berbahaya, nekat, dan toxic. Jika pacar Sunners melakukan itu, sebaiknya kalian menjauh dan memutuskan hubungan kalian.

Kekerasan emosional

Berikutnya kekerasan emosional atau bisa disebut kekerasan psikologis. Bentuk tindakan ini berupa menyerang mental pasangan dengan mengancam. Bahkan, menjelek-jelekkan, mempermalukan pacar, dan menyakiti Sunners secara mental. Contohnya seperti saat pacar kalian mulai berani mengancam kalian dan dia ingin kamu tetap menurutinya.

Contoh lainnya, saat pacar kalian memiliki sifat yang posesif dan sering mengekang diri Sunners. Secara tidak langsung, ia dapat menyiksa perasaan dan bahkan mengambil kontrol atas diri Sunners.

Kekerasan ekonomi

Bentuk yang ketiga adalah kekerasan ekonomi atau yang berkaitan dengan harta oleh pacar. Biasanya pasangan meminta untuk memenuhi kebutuhannya dan keinginannya dengan memanfaatkan keuangan pasangan. Bahkan hingga menguras harta pasangan.

Kekerasan seksual

Selanjutnya ada kekerasan seksual yang menjadi kekerasan paling banyak yang dialami oleh perempuan. Hal-hal yang bersifat seksual biasanya berkaitan dengan hubungan pacaran antara laki-laki dan perempuan. Tindakan kekerasan seksual berupa mencium, memeluk, dan meraba guna melakukan hubungan seksual disertai dengan ancaman.

Alangkah baiknya jika Sunners dan pacar kalian memiliki komitmen untuk saling menghargai dan menghormati. Namun, jika ia berani melakukan pemaksaan memegang bahkan berhubungan intim, maka itu sudah dikatakan sebagai kekerasan. Ancaman yang ia dapat bisa saja memutuskan hubungan kalian atau bahkan kekerasan dalam bentuk lainnya. Jadi, jangan pernah merusak tubuhmu selama berpacaran karena tubuh Sunners adalah hak Sunners sendiri dan sangat berharga

Kekerasan pembatas aktivitas

rakhir tapi tidak kalah pentingnya untuk diketahui Sunners yaitu kekerasan untuk membatasi aktivitas pacar. Hubungan yang sehat seharusnya dapat saling mempercayai satu sama lain. Namun, berpacaran terlihat sukar karena ternyata pacar kalian tidak percaya dan mengawasi segala gerak-gerik Sunners. Bentuk kekerasan ini contohnya seperti posesif, suka menaruh curiga, mengatur, bahkan mengekang pasangan.

Walaupun pacar kalian menyayangi kalian, namun tidak benar juga jika ia harus mengawasi kalian selama 24 jam penuh. Kalian juga perlu yang namanya waktu sendiri atau me time. Ada saatnya Sunners menghabiskan waktu dengan pacar kalian, ada juga saatnya masing-masing meluangkan waktu untuk diri sendiri.

Bentuk kekerasan saat pacaran itu banyak jenisnya, kenali satu persatu

Kenali setiap bentuk kekerasan dalam pacaran agar kamu dapat mengantisipasinya, pict by canva.com

*****

Dapatkan informasi mengenai kesehatan mental, edukasi seksual, tips belajar dan cerita cinta hanya di Majalah Sunday, teman curhat remaja Indonesia.

Ikutan berkarya di
Majalah Sunday

Post Views: 645
Chat Now
Selamat Datang di Majalah Sunday, ada yang bisa kami bantu?