Majalah Sunday

Jakun Menandakan Pubertas ?

Sunners, kali ini kita akan bahas mengenai Jakun yaitu salah satu bagian tubuh yang menjadi ciri khas pria adalah jakun atau Adam’s Apple.

Disebut demikian karena sebagaimana dilansir dari ulasan berjudul Anatomy, Head and Neck, Adam’s Apple, hal ini mengacu pada cerita Nabi Adam yang melanggar perintah Tuhan untuk tidak memakan buah terlarang yang ada di Taman Eden. Akibatnya, buah tersebut ‘terjebak’ di tenggorokan sang nabi, dan dialami oleh keturunannya sampai sekarang. 

 

Terlepas dari hal itu apa itu jakun dan seperti apa fungsinya? Yuk penjelasannya berikut ini 

 

Jakun salah satu organ tubuh yang identik dengan pria dewasa maupun yang baru saja menginjak usia remaja. Selama masa pubertas, pria mengalami sejumlah perubahan fisik, salah satunya adalah timbulnya jakun pada area tengah leher. Dan juga Sunners kamu tau gak ? ternyata  setiap orang memiliki ukuran jakun yang berbeda.

Hal itu terjadi karena beberapa orang memiliki lebih banyak kartilago atau kotak suara yang lebih besar di sekitar pita suara mereka. Seseorang yang memiliki jakun berukuran lebih besar, cenderung memiliki suara yang lebih dalam daripada yang berjakun lebih kecil. Meski demikian,  tidak membuat seseorang lantas berbicara lebih jelas atau lebih keras dari biasanya. Selain itu, besar atau kecilnya jakun juga tidak memengaruhi kondisi kesehatan apapun.

Bagaimana Jakun Tumbuh ?

Tumbuhnya jakun terjadi selama masa pubertas, laring tumbuh dan mendapatkan lebih banyak tulang rawan untuk melindungi pita suara. Pada gilirannya, suara kamu secara alami semakin dalam. Perkembangan laring pada umumnya lebih besar pada anak laki-laki daripada anak perempuan, sehingga hal ini dapat dilihat dari warna suara yang berbeda. Sama seperti perubahan tubuh lainnya,  tidak tiba-tiba muncul dalam semalam. 

Fungsi Pada Jakun 

Memiliki fungsi utama sama dengan tulang rawan tiroid yang menyusunnya, yakni untuk melindungi laring di belakangnya. Sebagaimana diketahui, laring juga melindungi bagian pita suara yang membantu fungsi manusia untuk berbicara, berteriak, berbisik, bernyanyi, atau tertawa.

Wanita Juga Memiliki Jakun ? 

Sunners, ternyata Pria dan wanita sama-sama memiliki jakun, tetapi umumnya bagian tubuh ini cenderung lebih prominen pada pria dibandingkan wanita. Hal ini dikarenakan pria mengalami pertumbuhan laring menjadi lebih besar pada saat pubertas.

 

Sebelum masa pubertas, umumnya laki-laki dan perempuan memiliki ukuran laring yang cenderung setara. Akan tetapi, pertumbuhan laring umumnya lebih cepat pada laki-laki, dan ukuran akhir laring pada saat dewasa juga lebih besar pada pria dibandingkan pada wanita.

 

Laring yang lebih besar dapat menjelaskan mengapa pria umumnya memiliki suara yang lebih dalam dan keras. Meski demikian, perubahan hormonal juga dapat memengaruhi cara berkembangnya. Alhasil, sebagian pria dapat memiliki laring yang kecil dengan suara yang lebih tinggi, dan sebagian wanita juga dapat memiliki laring yang besar dengan suara yang lebih rendah.

 

Berikut beberapa penjelasan mengenai jakun, semoga menjadi tambahan wawasam buat kamu ya sunners . Tetap semangat !

 

Penulis : Lia Kurnianingsih – Universitas Tama Jagakarsa

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Chat Now
Selamat Datang di Majalah Sunday, ada yang bisa kami bantu?