Majalah Sunday

Yuk Simak 9 Sekolah Unik di Indonesia

9 sekolah unik di indonesia

Halo Sunners! Kali ini kita akan nunjukin kalian sekolah-sekolah unik di Indonesia loh…mulai dari sekolah khusus menjadi pembalap hingga khusus pekerja rumah tangga. Yuk kita simak sekolah unik apa yang akan kita bahas..

1. 43 Racing School

Pada tahun 2016 oleh M.Fadil Imammudin membangun sekolah ini dengan bekal latar belakang beliau sebagai mantan pembalap Supersport 600 cc. 43 Racing School merupakan sekolah balap pertama yang fokus pada motor tipe dan racing bike dengan level yang berbeda.

Sekolah ini mempunyai sirkuit latihan utama di Sirkuit Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, namun saat kita masih di level basic kita akan dilatih di Flat Track, Depok, Jawa Barat. Tujuan sekolah ini untuk menjembatani siswanya mengikuti Honda Racing School dan Asia Talent Cup dan event-even lainnya.

Tapi jika Sunners ingin daftar di 43 Racing School, kalian harus mempersiapkan biaya sebesar Rp 10 Juta untuk latihan intensif selama 2 minggu dan fasilitas yang memadai.

2. Sanggar Anak Alam

Sanggar Anak Alam ini terletak di Kab. Bantul, DI Yogyakarta, sekolah dengan konsep membebaskan anak ini dibangun oleh warga sekitar bernama Wahya yang jenuh dengan sekolah dan menikah dini, ia berpikir untuk apa sekolah tinggi-tinggi jika pengetahuan akan kehidupan kita 0. Maka dari itu dibuat lah Sanggar Anak Alam dimana kita bebas melakukan eksperimen di luar ruangan.

Sekolah ini mengajarkan nilai-nilai kehidupan seperti mandiri, percaya diri, saling menolong, menghargai dan nilai-nilai kehidupan lainnya yang akan berguna untuk kehidupan mereka apapun cita-cita mereka.

3. Sekolah Khusus PSK

Sekolah yang terletak di Alas Karet, Sukorejo, Kendal ini  dikhususkan untuk para Pekerja Seks Komersial (PSK) yaa bukan untuk kalian yang ingin menjadi PSK, nah para pengajar di sekolah ini berasal dari relawan Kesehatan, dokter, dan perajin.

Mereka mengajarkan undang-undang kekerasan dalam rumah tangga dan pendidikan seks agar mereka tahu tentang penyakit seks menular seperti HIV/AIDS. Selain itu, mereka  juga dapat berlatih kerajinan tangan seperti membatik yang dapat mereka gunakan agar bisa terlepas dari pekerjaan mereka dan memulai pekerjaan yang baru.

4. Sekolah Alternatif Anak Jalanan (SAAJA)

SAAJA adalah salah satu sekolah yang sangat membantu warga nih Sunners, terutama bagi keluarga yang kurang mampu membiayai sekolah anak-anaknya. Sekolah ini terletak di Kuningan, Jakarta Selatan yang dikelola oleh Agus Supriyanto.

Agus Supriyanto berharap sekolah ini dapat banyak membantu anak-anak yang kurang mampu dan dapat menempuh pendidikan, sekolah ini memiliki 3 kelas yaitu PAUD, TK A2 untuk umur 5-6 tahun dan TK B untuk 6-7 tahun serta seluruh kegiatan di sekolah ini ditanggung oleh para donatur.

5. Sekolah Orang Tua Hebat (SOTH)

Sunners punya balita? Tapi bingung bagaimana cara mengasuh yang baik dan benar. Nih sunny kenalkan, SOTH atau Sekolah Orang Tua Hebat. SOTH adalah sekolah pengasuhan yang digagas oleh Badan Kependudukan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Jawa Timur, lamongan. Terdapat 5 kecamatan sebagai tempat pilot project ini di antaranya, Lamongan, Sukodadi, Kalitengah, Kembangbahu Dan Sarirejo.

Sekolah ini merupakan terobosan yang strategis untuk memberikan pendidikan intensif kepada para keluarga balita dan dapat meningkatkan kemampuan orangtua dalam mengasuh anak. Karena kualitas pengasuhan anak sangat penting untuk melahirkan generasi penerus yang berkualitas. Sekolah parenting ini bekerjasama dengan Universitas Ciputra Surabaya untuk melakukan pendampingan.

6. Sekolah Asisten Rumah Tangga (ART)

Sekolah yang hadir sejak Mei 2015 ini terletak di Kompleks BTN Antang Jaya Blok A No 7, Makassar. Menurut Umy Jusmiati Lestari selaku aktivis FPMP, memberikan pemahaman mengenai hak untuk memperoleh gaji yang layak, hari libur, dan peningkatan pengetahuan serta keterampilan PRT juga dilakukan untuk meminimalisir konflik antara ART dan majikan yang seringkali berujung pada kekerasan.

Para ART dapat bercerita mengenai berbagai masalah yang mereka hadapi baik di rumah tangga maupun di tempat kerjanya sunners. Sekolah ini bekerja sama dengan buruh internasional loh sunners yaitu ILO (International Labour Organization). Setelah PRT menamatkan sekolahnya mereka akan mendapatkan sertifikat. Berguna ketika PRT melamar bekerja agar upah yang mereka dapatkan bisa naik dan diakui sebagai pekerja profesional. Tak hanya itu, diharapkan juga dapat menghindarkan mereka dari kekerasan dan pelecehan seksual, eksploitasi pekerja anak, dan perdagangan manusia.

7. Sekolah Lansia

Sunners tau nggak sih ternyata ada loh sekolah yang diperuntukan untuk lansia (Lanjut Usia). Kenalkan Sekolah Lansia di Kecamatan Kotagede Yogyakarta. Harapannya, warga lansia di Kecamatan Kotagede menjadi warga yang tangguh dan produktif dengan banyaknya kegiatan yang bisa di akses di sekolah ini.

Menurut Heroe Poerwadi selaku Wali Kota Yogyakarta di sela perancangan Sekolah Lansia, kegiatan yang dilakukan tidak hanya terfokuskan untuk menjaga kesehatan dan kebugaran saja tetapi ada banyak kegiatan lain seperti pembinaan mental, rohani ataupun sosial kemasyarakatan. Sekolah ini juga dicanang canangkan untuk memiliki kurikulum sendiri yang lengkap.

8. E-Sports Academy ID

Sunners yang penggemar games pasti seneng banget deh tau info ini. Ternyata ada loh sekolah E-Sports pertama di Indonesia. Yap benar sekali E-Sports Academy ID, sekolah ini dibuka untuk anak muda penggemar game yang berminat dan serius menjadi gamer profesional. Sekolah ini dibentuk oleh Youtuber Edho Zell bekerja sama dengan Hobert ‘Oddball’ Kurniawan dan Arza Satria.

E-Sports Academy ID melakukan pembelajarannya secara daring. Peserta akan diberikan pelatihan pelatihan serta materi seputar games yang diminati. Selain pelatihan  mereka juga memberikan berbagai kegiatan seru seperti kelas dengan coach guest, scrim dan kompetisi liga Sunners. Tau nggak sih sunners ternyata E-Sports Academy ID ini  ada kurikulum nya loh. Edho Zell bersama Arza disebut telah menyusun kurikulum yang akan mencakup pembahasan mengenai game, industri e-sports, hingga attitude dalam culture esports.

9. MSI (Music School of Indonesian)

Yang terakhir ada MSI atau Music School of Indonesia nih Sunners. Sekolah yang terletak di Jl. Sultan Iskandar Muda No. 15B ini didirikan dengan gagasan bahwa jika seseorang memiliki keinginan untuk bermain musik, mereka harus dapat belajar dari musisi lain dalam lingkungan yang kreatif, kolaboratif, dan suportif yang terpenting sesuai keinginan mereka sunners.

Sekolah ini didirikan pada tahun 2000. Sejarah berdirinya MSI ini dibangun atas gagasan musisi harus mengajar – dan belajar dari – musisi lain. MSI menyediakan program kinerja yang unik Sunners. Dimana program ini dipertunjukan di perguruan tinggi.

Itulah dia 9 sekolah unik yang ada di Indonesia. Kira kira sunners tertarik yang mana nih?

Penulis :

Annisa Jasmine / SMKN 1 Jakarta

Rafly Ramadhan / SMKN 1 Jakarta

 

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Chat Now
Selamat Datang di Majalah Sunday, ada yang bisa kami bantu?