Majalah Sunday

Emosi Tidak Stabil? Berikut 3 Cara Mengendalikannya!

Penulis: Anggita Nur F.S – Politeknik Negeri Media Kreatif
Editor: Fidya Damayanti – Universitas Negeri Jakarta

Halo Sunners! Siapa di sini yang sulit mengendalikan amarah dan kesedihan? Setiap manusia pasti memiliki batas kemarahan masing-masing dan tidak salah untuk meluapkannya. Namun, Sunners harus bisa menjaga emosi kalian agar tidak lepas kendali loh! Berikut cara agar kalian bisa mengendalikan emosi tidak stabil di diri kalian!

emosi

Pengertian Emosi dan Cara Mengatasinya Agar Tidak Lepas Kendali, pict by canva.com

Pengertian Emosi dan Cara Mengendalikannya!

Emosi adalah reaksi terhadap situasi tertentu yang dilakukan oleh tubuh. Seperti, ketika anda mendapatkan nilai bagus, anda merasa senang. Sedangkan, ketika kalian mendapatkan nilai jelek, maka akan muncul perasaan sedih. Ini semua tergantung dari masing-masing individu.

Berbagai perasaan yang dirasakan dapat berpengaruh pada tindakan kalian sendiri loh! Dengan demikian, terkadang dapat mengganggu produktivitas jika kalian mengekpresikan secara berlebihan. Maka dari itu, penting bagi kalian untuk mengetahui cara mengendalikan emosi secara tepat.

1. Berpikir dan Bersikap Positif

Jika Sunners berada di situasi buruk yang menimpa kalian, maka langkah pertama adalah harus berfikir positif untuk mengambil semua hikmah dari situasi buruk tersebut. Cobalah untuk menenangkan diri kalian sendiri dan berfikir positif. Dengan begitu, kalian dapat berfikir lebih jauh agar tidak salah langkah atau melakukan diluar batasan kalian.

2. Hindari Situasi Negatif

Lebih baik hindari sebelum terjadi. Nah, kalau Sunners berada di situasi yang memicu kemunculan emosi negatif, maka kalian akan sulit untuk mengontrolnya. Misalnya, ketika Sunners membaca komentar di setiap postingan, maka kalian akan terbawa emosi. Oleh sebab itu, yang harus kalian lakukan adalah mematikan komentar atau mematikan media sosial untuk sementara waktu. Sebisa mungkin hindari hal-hal yang membuat kalian kesal atau sedih.

3.Produktifitas yang Menyenangkan dan Positif

Menghindari situasi yang negatif mungkin membuat Sunners bingung harus melakukan apa. Cara terbaik agar Sunners melupakan hal-hal yang tak penting dan hanya bikin kalian kesal atau galau, lebih baik lakukan rutinitas positif kalian. Mungkin dengan melakukan hal-hal yang disukai akan berdampak positif untuk pikiran dan mental kalian. Sunners juga bisa lakukan hobi kesukaan kalian, seperti mendaki gunung, bernyanyi, dan bermain alat musik.

emosi

Meluangkan Waktu Sendiri Bersama Hobi, pict by canva.com

Semoga ketiga cara di atas dapat membantu Sunners dalam mengendalikan amarah dan kesedihan kalian ya! Sesuatu yang berlebihan itu sudah pasti tidak baik. Maka dari itu, coba lah untuk mengurangi tingkat emosional kalian agar menciptakan aura positif untuk diri sendiri dan orang lain.

*****

Majalah Sunday, Teman Memahami Tips Belajar, Edukasi Seksual dan Kesehatan Mental

Dapatkan informasi mengenai kesehatan mental, edukasi seksual, tips belajar dan cerita cinta hanya di Majalah Sunday, teman curhat remaja Indonesia.

Ikutan berkarya di
Majalah Sunday

Post Views: 556
Chat Now
Selamat Datang di Majalah Sunday, ada yang bisa kami bantu?