Majalah Sunday

Bunga dan Langit

Penulis: Syelvina Gusmarani

Bunga dan Langit

Bunga bermekaran di bawah mentari,
Warnanya cerah, harum menari.
Langit luas membentang biru,
Mengantar angin lembut yang syahdu.

Petang datang dengan warna jingga,
Langit berkisah pada bunga yang lega.
Tentang hujan, petir, dan badai,
Namun tetap ada mentari yang ramai.

Bunga berbisik pada langit malam,
Mencari bintang di ufuk kelam.
Cahayanya redup, tapi menenangkan,
Seperti pelukan yang tak terlupakan.

Fajar merekah, langit kembali cerah,
Bunga pun tersenyum tanpa lelah.
Bersama mereka, pagi tercipta,
Harmoni semesta yang tak sirna.

*****

Majalah Sunday, Teman Memahami Tips Belajar, Edukasi Seksual dan Kesehatan Mental

Dapatkan informasi mengenai kesehatan mental, edukasi seksual, tips belajar dan cerita cinta hanya di Majalah Sunday, teman curhat remaja Indonesia.

Ikutan berkarya di
Majalah Sunday

Post Views: 22
Chat Now
Selamat Datang di Majalah Sunday, ada yang bisa kami bantu?